MEDAN – SMAN 19 Medan melaksanakan kegiatan Upacara Hari Kebangkitan Nasional yang ke 114 pada hari Jum’at 20 Mei 2022. Kegiatan ini dilaksanakan mulai pukul 06.30 WIB sampai 07.15 WIB. Tonton dokumentasi Upacara pada tautan berikut: https://www.youtube.com/watch?v=BUIh0En6DDo

Pada peringatan Hari Kebangkitan Nasional tahun ini mengambil tema Ayo Bangkit Bersama. Harkitnas diperingati untuk mengingat momentum perjuangan rakyat Indonesia yang ditandai dengan lahirnya sebuah organisasi bernama Budi Utomo pada tahun 1908.

Pada amanat Mentri Komunikasi dan Informasi yang disampaikan oleh Pembina Upacara Ibu Renata Nasution, S.Pd., M.Si (Kepala SMA Negeri 19 Medan) mengatakan bahwa:

Mengutip ucapan Dr. Sutomo “Selama banteng-banteng Indonesia masih mempunyai darah merah yang dapat membikin secarik kain putih menjadi merah dan putih, selama itu kita tidak akan mau menyerah kepada siapa pun juga.”

Peringatan Hari Kebangkitan Nasional ini diharapkan dapat menjadi tonggak kebangkitan Indonesia dari pandemi COVID-19 dan juga krisis multidimensi yang sedang melanda dunia. Dengan semboyan Dari Indonesia, Dunia Pulih Bersama. Menkominfo mengajak “Ayo Bangkit Lebih Kuat!”


By admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *